PANGKEP – Dalam semangat kekeluargaan dan kepedulian, Bhayangkari Ranting Liukang Tangaya melaksanakan kunjungan kepada salah satu personil Polsek Liukang Tangaya IPDA Hasrudy yang tengah sakit di rumah sakit Batara Siang, Selasa (14/01/25).
Kunjungan ini bertujuan untuk memberikan dukungan moril serta menunjukkan rasa empati kepada personil yang sedang menjalani masa pemulihan.
Ketua Bhayangkari Ranting Liukang Tangaya Mirna Muhtar, dalam kunjungannya, menyampaikan harapan agar personil yang sakit dapat segera sembuh dan kembali bertugas. “Kunjungan ini merupakan bentuk perhatian dan solidaritas kami sebagai keluarga besar Polri. Kami ingin memberikan semangat kepada rekan yang sedang berjuang memulihkan kesehatannya, ” ujarnya.
Selain doa dan motivasi, Bhayangkari juga menyerahkan bingkisan sebagai bentuk dukungan kepada personil yang sakit. Hal ini disambut dengan rasa haru oleh keluarga yang turut hadir mendampingi.
Baca juga:
Polri PTDH Eks Kapolres Bandara Soetta
|
Kapolsek Liukang Tangaya AKP Muhtar menyampaikan apresiasi atas perhatian Bhayangkari kepada anggotanya. "Kegiatan seperti ini sangat berarti bagi anggota kami yang sedang sakit. Dukungan dari keluarga besar Polri akan menjadi penyemangat untuk kesembuhannya, " ungkapnya.
Kegiatan ini mencerminkan nilai-nilai kebersamaan dan solidaritas yang terus dijaga dalam keluarga besar Polsek Liukang Tangaya. Bhayangkari berkomitmen untuk terus memberikan dukungan kepada seluruh personil, baik dalam suka maupun duka. ( Herman Djide)